Formulasi Tranylcypromine
Formulasi tranylcypromine tersedia dalam bentuk tablet dengan kekuatan 10 mg. Tablet ini perlu disimpan dalam suhu ruangan. Hindarkan sediaan dari paparan panas tinggi dan dari kelembapan.
Bentuk Sediaan
Tranylcypromine tersedia dalam bentuk tablet film-coated dengan kekuatan 10 mg.[2]
Cara Mengonsumsi
Hindari konsumsi tranylcypromine bersama alkohol dan makanan yang mengandung banyak tyramine. Contoh makanan yang tinggi tyramine adalah daging olahan yang diawetkan, kecap, keju tua, dan makanan fermentasi.
Pasien diedukasi untuk tidak menghentikan tranylcypromine tanpa instruksi dokter. Bila dosis terlewat, segera konsumsi dosis yang terlewat. Namun, bila waktu sudah dekat dengan dosis selanjutnya, abaikan dosis yang terlewat. Jangan konsumsi dua dosis dalam waktu yang bersamaan.[2,8]
Cara Penyimpanan
Tranylcypromine sebaiknya disimpan dalam suhu ruang 15–30°C dalam tempat tertutup dan jauh dari jangkauan anak-anak. Hindari penyimpanan tranylcypromine di tempat dengan suhu panas dan kelembapan yang tinggi seperti di kamar mandi.[2]