Edukasi Pasien Pemeriksaan Penciuman
Edukasi pasien yang perlu diberikan terkait pemeriksaan penciuman atau pemeriksaan fungsi penghidu adalah tujuan pemeriksaan, indikasi yang ada, dan prosedur pemeriksaan yang akan dilakukan. Pemeriksaan membutuhkan kooperasi dari pasien karena pemeriksaan penciuman yang kerap digunakan dalam praktik klinis adalah pemeriksaan yang bersifat subjektif.[9,10]
Pemeriksaan penciuman seperti Sniffin’ Sticks juga perlu dilakukan dengan langkah yang cukup panjang dan oleh karena itu, dokter harus memastikan bahwa instruksi telah benar-benar dipahami oleh pasien. Selain itu, dokter juga perlu menyampaikan jumlah pemeriksaan yang akan dilakukan dan lama waktu yang diperlukan.[9,10]
Keluhan penciuman tidak boleh diremehkan, karena dapat menjadi gejala dan tanda gangguan pada rinologi maupun saraf pusat, trauma kepala, penyakit neurodegeneratif, dan tumor otak.[1,2]
Direvisi oleh: dr. Hudiyati Agustini