Pendahuluan Tenecteplase
Tenecteplase adalah agen trombolitik yang digunakan untuk terapi infark miokard akut. Obat ini termasuk dalam golongan tissue plasminogen activator atau tPA, yang dibuat dengan teknologi DNA rekombinan. Penggunaan obat ini telah disetujui oleh FDA untuk mengurangi mortalitas pada pasien infark miokard akut.[1-3]
Sebagai varian alteplase yang direkayasa secara genetik dengan mutasi beberapa titik di molekul tPA, tenecteplase mempunyai waktu paruh plasma lebih lama. Selain itu, bila dibandingkan dengan alteplase, tenecteplase memiliki spesifisitas terhadap fibrin yang lebih tinggi dan resistansi terhadap inaktivasi oleh penghambat aktivator plasminogen 1 atau PAI-1 yang lebih tinggi.[1,4,5]
Efek terapi tenecteplase tercapai dengan cara mengikat fibrin pada bekuan darah dan mengkonversi plasminogen menjadi plasmin. Plasmin akan secara aktif mendegradasi fibrin pada bekuan darah, sehingga menghasilkan efek trombolitik.[1-3]
Selain untuk indikasi infark miokard akut, beberapa studi juga mempelajari indikasi yang saat ini masih off-label, yaitu stroke iskemik akut dan emboli paru. Kontraindikasi untuk pemberian tenecteplase adalah perdarahan yang sedang aktif, riwayat trauma atau operasi intrakranial maupun intraspinal dalam 2 bulan terakhir, neoplasma intrakranial, aneurisma, dan gangguan perdarahan. Efek samping yang paling umum dilaporkan adalah perdarahan.[5,12,13]
Tabel 1. Deskripsi Singkat Tenecteplase
Perihal | Deskripsi |
Kelas | Obat kardiovaskular[6,7] |
Subkelas | Trombolitik[6-8] |
Akses | Resep |
Wanita hamil | Kategori FDA: C Kategori TGA: C[1,9,10] |
Wanita menyusui | Tidak diketahui apakah tenecteplase diekskresikan ke dalam ASI atau tidak[2,5] |
Anak-anak | Keamanan dan efektivitas tenecteplase pada anak belum ditetapkan[2,5] |
Infant | |
FDA | Approved[1,2] |