Edukasi Pasien Perawatan Umbilikus pada Neonatus
Edukasi terkait perawatan umbilikus atau tali pusat pada neonatus yang dapat diberikan kepada caregiver terkait membersihkan tali pusat dan sekitarnya untuk mencegah infeksi seperti omfalitis.
Edukasi mengenai tanda-tanda infeksi, seperti omfalitis, juga penting diberikan agar apabila ditemukan, bayi langsung segera dibawa ke fasilitas kesehatan. Tanda infeksi yang dapat diinformasikan meliputi kemerahan, adanya pus, bau tidak sedap pada tali pusat dan kulit sekitarnya, serta area kulit umbilikus teraba lebih hangat dibanding area kulit sekitarnya.[33–37]
Perawatan Umbilikus di Rumah
Edukasi perawatan umbilikus pada neonatus diberikan kepada orang tua/pengasuh selama bayi berada di rumah (home care). Adapun edukasi yang diberikan selama perawatan di rumah diantaranya:
- Cara melakukan/langkah-langkah perawatan umbilikus secara bersih, kering, dan terbuka atau menggunakan ASI
- Pastikan dan lakukan pemeriksaan berkala untuk memastikan umbilicus selalu kering dan evaluasi tanda infeksi
- Segera ganti popok/diapers bila bayi kencing atau buang air besar/BAB
- Segera bersihkan dengan sabun dan air desinfeksi tingkat tinggi (DTT) apabila umbilicus terkena kencing atau feses secara lembut lalu bilas hingga bersih dan tapping area umbilicus dengan sponge hingga benar-benar kering
- Dilarang memberikan olesan berupa bedak, produk herbal, antiseptik seperti povidone iodine maupun alkohol secara rutin karena dapat membuat infeksi atau umbilikus lama terlepas
- Bila umbilicus sudah tampak terlepas sebagian jangan menarik umbilicus hingga terlepas, biarkan umbilicus terlepas sendiri[33,34]