Penatalaksanaan Peripheral Artery Disease
Penatalaksanaan peripheral artery disease (PAD) atau penyakit arteri perifer yang paling utama adalah pengendalian faktor risiko, termasuk berhenti merokok, pengendalian tekanan darah, kontrol glikemik, dan penurunan hiperlipidemia. Modifikasi gaya hidup lainnya mencakup program latihan fisik dan penurunan berat badan. Farmakoterapi yang dapat diberikan adalah obat antitrombotik dan antiplatelet. Pada beberapa kasus, revaskularisasi bedah dapat diperlukan.[1-4,9]
Berhenti Merokok
Kebiasaan merokok sangat terkait dengan kemunculan dan progresivitas PAD beserta komplikasinya. Pedoman Canadian Cardiovascular Society (CCS) merekomendasikan berhenti merokok untuk mencegah PAD serta mencegah komplikasi kardiovaskular pada pasien dengan PAD.
Referensi
(Konten ini khusus untuk dokter. Registrasi untuk baca selengkapnya)