Pendahuluan Enalapril
Enalapril adalah obat golongan angiotensin converting enzyme (ACE) inhibitor yang bekerja dengan mensupresi sistem renin-angiotensin-aldosteron. Obat ini digunakan untuk penatalaksanaan hipertensi dan gagal jantung kongestif karena dapat bekerja sebagai vasodilator arteri dan vena.[1-3]
Sebagai prodrug, enalapril akan melalui proses de-esterifikasi dan berubah menjadi bentuk aktif yang disebut enalaprilat. Efek terapi enalapril dicapai melalui inhibisi ACE, yang kemudian akan mengurangi angiotensin II, menurunkan resistensi perifer total, dan mengurangi tekanan darah.
Selain itu, efek penurunan aldosteron akibat inhibisi ACE juga akan menurunkan volume intravaskular dengan cara menurunkan reabsorbsi sodium dan air. Efek terapi enalapril dapat menurunkan preload dan afterload jantung, sehingga mengurangi beban kerja jantung.[4-6]
Formulasi kimia: C20H28N2O5
Tabel 1. Deskripsi Singkat Enalapril
Perihal | Deskripsi |
Kelas | Obat kardiovaskuler[7] |
Subkelas | Antihipertensi dan obat pada gagal jantung[7] |
Akses | Resep[8] |
Wanita hamil | Kategori FDA: D Kategori TGA: D[1,9] |
Wanita menyusui | Obat diekskresikan ke dalam ASI[1] |
Anak-anak | Aman digunakan[1,10] |
Infant | Aman digunakan[1,10] |
FDA | Approved[1] |