Masuk atau Daftar

Alo! Masuk dan jelajahi informasi kesehatan terkini dan terlengkap sesuai kebutuhanmu di sini!
atau dengan
Facebook
Masuk dengan Email
Masukkan Kode Verifikasi
Masukkan kode verifikasi yang telah dikirimkan melalui SMS ke nomor
Kami telah mengirim kode verifikasi. Masukkan kode tersebut untuk verifikasi
Kami telah mengirim ulang kode verifikasi. Masukkan kode tersebut untuk verifikasi
Terjadi kendala saat memproses permintaan Anda. Silakan coba kembali beberapa saat lagi.
Selanjutnya

Tidak mendapatkan kode? Kirim ulang atau Ubah Nomor Ponsel

Mohon Tunggu dalam Detik untuk kirim ulang

Apakah Anda memiliki STR?
Alo, sebelum melanjutkan proses registrasi, silakan identifikasi akun Anda.
Ya, Daftar Sebagai Dokter
Belum punya STR? Daftar Sebagai Mahasiswa

Nomor Ponsel Sudah Terdaftar

Nomor yang Anda masukkan sudah terdaftar. Silakan masuk menggunakan nomor [[phoneNumber]]

Masuk dengan Email

Silakan masukkan email Anda untuk akses Alomedika.
Lupa kata sandi ?

Masuk dengan Email

Silakan masukkan nomor ponsel Anda untuk akses Alomedika.

Masuk dengan Facebook

Silakan masukkan nomor ponsel Anda untuk verifikasi akun Alomedika.

KHUSUS UNTUK DOKTER

Logout
Masuk
Download Aplikasi
  • CME
  • Webinar
  • E-Course
  • Diskusi Dokter
  • Penyakit & Obat
    Penyakit A-Z Obat A-Z Tindakan Medis A-Z
Pedoman Klinis Transplantasi Ginjal general_alomedika 2023-05-22T14:54:48+07:00 2023-05-22T14:54:48+07:00
Transplantasi Ginjal
  • Pendahuluan
  • Indikasi
  • Kontraindikasi
  • Teknik
  • Komplikasi
  • Edukasi Pasien
  • Pedoman Klinis

Pedoman Klinis Transplantasi Ginjal

Oleh :
dr.Wendy Damar Aprilano
Share To Social Media:

Pedoman klinis tindakan transplantasi ginjal terkait indikasi yaitu gagal fungsi ginjal, umumnya disebabkan penyakit ginjal kronik stadium 5 dengan kriteria nilai eGFR <15 ml/min/1.73m2. Pedoman klinis lainnya adalah:

  • Sumber donor ginjal dapat berupa donor hidup (living donor transplant) atau donor orang yang sudah meninggal (deceased donor). Baik keduanya perlu menjalani tes kecocokan antara donor dan resipien berupa uji golongan darah ABO, jenis jaringan (tissue typing), uji silang (crossmatch) hingga serologi
  • Pasien yang sudah mendapatkan donor yang sesuai akan dipersiapkan untuk menjalani tindakan operasi, dengan melakukan pemeriksaan kesehatan umum, pemeriksaan fungsi kardiovaskular, hingga fungsi paru guna menghindari efek samping pascaoperasi
  • Kriteria resipien secara umum adalah memiliki penyakit terminal yang ireversibel atau gagal ginjal stadium akhir, traktus urinarius bawah normal, dan penyakit ginjal primer tidak aktif atau terkontrol. Resipien yang mengalami infeksi, tetapi minimal dan dapat dikontrol tetap diperbolehkan untuk menjalani transplantasi ginjal
  • Transplantasi ginjal dapat ditunda hingga dihentikan, apabila pasien mengalami gangguan kardiovaskular, infeksi yang sulit diatasi, memiliki kanker dengan metastasis atau dalam kemoterapi, hingga kondisi penyerta lain yang akan memperburuk proses pemulihan pasca transplantasi
  • Proses transplantasi dilakukan dengan tipe transplantasi heterotopik (heterotopic transplant), yaitu ginjal baru diletakkan di lokasi yang berbeda sedangkan ginjal lama tidak diangkat. Ginjal baru akan dihubungkan dengan arteri-vena iliaca eksterna pasien, dan ureter dihubungkan ke kandung kemih pasien
  • Beberapa komplikasi transplantasi ginjal adalah fungsi ginjal baru tertunda sehingga pasien masih membutuhkan hemodialisa, trombosis dan stenosis vaskular, obstruksi ureter, dan urinary leakage

  • Pasien yang telah menjalani prosedur transplantasi akan dievaluasi untuk melihat efek samping dari tindakan bedah yang dilakukan, menilai apakah terjadi proses penolakan terhadap ginjal yang baru, serta monitoring dosis dan efek samping dari terapi imunosupresan
  • Terapi imunosupresan harus dikonsumsi pasien dalam jangka waktu lama, untuk mencegah terjadinya penolakan ginjal baru. Terapi ini memiliki risiko infeksi dan kanker, seperti peningkatan risiko melanoma maligna pada pasien transplantasi ginjal serta bakteriuria pasca transplantasi ginjal[1,2,4,5,12,13]

Setelah dilakukan transplantasi, pasien harus diedukasi untuk memeriksakan diri secara rutin, menghindari efek samping jangka panjang, serta memiliki pola hidup sehat agar kondisi ginjal yang baru memiliki waktu umur yang panjang.[1,2,4,5]

 

 

Direvisi oleh: dr. Felicia Sutarli

Referensi

1. Collins BH. Renal Transplantation. Medscape. 2019. https://emedicine.medscape.com/article/430128-overview#a4
2. NHS. Kidney Transplant. 2018. https://www.nhs.uk/conditions/kidney-transplant/
4. Abramyan S, Hanlon M. Kidney Transplantation. In: StatPearls. Treasure Island (FL): StatPearls Publishing; 2023 Jan-. https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK567755/
5. The UCSF Department of Surgery. Kidney Transplant. 2020. https://transplant.surgery.ucsf.edu/conditions--procedures/kidney-transplant.aspx
12. Benjamens S, Moers C, Slart RHJA, Pol RA. Kidney Transplantation and Diagnostic Imaging: The Early Days and Future Advancements of Transplant Surgery. Diagnostics (Basel). 2020 Dec 30;11(1):47. doi: 10.3390/diagnostics11010047. PMID: 33396860; PMCID: PMC7823312.
13. A. Breda, et al. EAU Guidelines on Renal Transplantation. European Association of Urology 2022. https://d56bochluxqnz.cloudfront.net/documents/full-guideline/EAU-Guidelines-on-Renal-Transplantation-2022.pdf

Edukasi Pasien Transplantasi Ginjal

Artikel Terkait

  • Risiko Kesehatan pada Donor Ginjal Hidup
    Risiko Kesehatan pada Donor Ginjal Hidup
  • Memahami Infeksi Oportunistik pada Transplantasi Organ
    Memahami Infeksi Oportunistik pada Transplantasi Organ
  • Calcium Channel Blocker vs Obat Antihipertensi Lain pada Hipertensi dengan Penyakit Ginjal Kronis - Telaah Jurnal Alomedika
    Calcium Channel Blocker vs Obat Antihipertensi Lain pada Hipertensi dengan Penyakit Ginjal Kronis - Telaah Jurnal Alomedika
  • Isu Global dan Nasional Terkait Transplantasi Ginjal
    Isu Global dan Nasional Terkait Transplantasi Ginjal
  • Pencegahan dan Terapi Infeksi CMV pada Resipien Transplantasi
    Pencegahan dan Terapi Infeksi CMV pada Resipien Transplantasi

Lebih Lanjut

Diskusi Terkait
dr. Hudiyati Agustini
Dibalas 13 Juli 2023, 10:06
Isu Global dan Nasional Terkait Transplantasi Ginjal - Artikal SKP Alomedika
Oleh: dr. Hudiyati Agustini
1 Balasan
ALO DOkter!Akan berakhir masa tayang pada tanggal 21 Juli 2023! Yuk, baca artikelnya, kerjakan posttestnya, dan segera dapatkan 2 SKP IDI gratis dan 25...
dr. Felicia
Dibalas 15 Agustus 2022, 11:39
Melanoma Maligna pada Transplantasi Ginjal - Artikel SKP ALOMEDIKA
Oleh: dr. Felicia
1 Balasan
ALO DokterRisiko melanoma meningkat pada resipien transplantasi organ solid, seperti transplantasi ginjal. Angka mortalitas pada pasien transplantasi ginjal...
dr. Gabriela
Dibalas 12 Agustus 2022, 13:43
Antibiotik untuk Bakteriuria Asimtomatik pada Resipien Transplantasi Ginjal - Artikel SKP Alomedika
Oleh: dr. Gabriela
1 Balasan
ALO Dokter!Resipien transplantasi ginjal dengan bakteriuria asimtomatik umumnya diberikan antibiotik untuk mencegah terjadinya infeksi saluran kemih yang...

Lebih Lanjut

Download Aplikasi Alomedika & Ikuti CME Online-nya!
Kumpulkan poin SKP sebanyak-banyaknya!

  • Tentang Kami
  • Advertise with us
  • Syarat dan Ketentuan
  • Privasi
  • Kontak Kami

© 2024 Alomedika.com All Rights Reserved.